Jombang (1/4) Tiga anggota dewan ari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera Kabupaten Jombang rela memberikan seluruh gajinya selama masa darurat wabah Corona
Hal ini sebagai bentuk empati untuk gotong royong bersama-sama memutus mata rantai penularan virus Corona atau Covid-19.
Ketiga anggota dewan tersebut adalah Mustofa, Rochmad Abidin dan Heri Santoso
Mustofa yang juga menjabat sebagai Ketua Umum DPD PKS Jombang menyampaikan, pemotongan gaji ini didasari temuan di lapangan saat meninjau langsung ke lapangan.
“Kami ke rumah sakit, APD (alat pelindung diri) langka. Kami ke masyarakat, banyak permintaan penyemprotan disinfektan, hand sanitizer, masker. Belum lagi keluhan para pekerja harian yang nafkahnya menurun drastis saat wabah ini. Tentu kami tidak bisa tinggal diam menyikapi hal ini. ” ujar Mustofa, Selasa (31/3/2020).
Mustofa menambahkan, sebelum ini para anggota dewan dari PKS sebetulnya sudah turun juga memberikan bantuan, Sedangkan pemotongan gaji ini, lanjut Mustofa, merupakan semacam komitmen tambahan agar PKS bisa lebih optimal membantu.
Pemotongan gaji tersebut kata Mustofa, dikumpulkan di struktur partai, Untuk disalurkan lewat program Genta Covid-19. (humas/za)
Leave a Reply